RSUD Rumah sakit umum Derah BUDHI ASIH malam jam 00.10 wib kebakaran akibat dari mesin jenseat.

0
202

Rumah Sakit Umum Daerah  (RSUD) Budhi Asih , Jalan Dewi Sartika No 200 RT 1/RW 3, Cawang, Kramat Jati, Jakarta Timur, Senin (13/3/2023) malam. Asap berasal dari accu baterai sumber daya cadangan alarm kebakaran meleleh. Perwira Danton Damkar Jakarta Timur, Haris menuturkan, asap memenuhi tangga darurat gedung hingga membumbung ke lantai 5. Petugas dari Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Sudin Gulkarmat) Jakarta Timur menemukan kerusakan di bagian accu baterai sumber daya cadangan fire alarm control. Accu meleleh hingga mengeluarkan asap. “Tadi asap sempat memenuhi di tangga darurat, setelah kita cek ternyata ditemukan pada fire alarm control itu, accu untuk sumber daya cadangannya mengeluarkan asap. Kemudian

asapnya itu dihisap oleh hexos (penyedot udara), sehingga tersebar ke mana-mana,” kata Haris di lokasi, Senin (13/3/2023) malam.

Menurut Haris, asap tersebar ke mana-mana lantaran bentuk bangunan rumah sakit belum memiliki saluran udara khusus. “Untuk evakuasi, alhamdulillah tidak ada. Segera bisa kami atasi dan segera kami temukan sumber asapnya. Saat ini kami sudah lepas accu baterai tersebut, saat ini sudah terurai asapnya,” katanya. Damkar Jakarta Timur menerjunkan tiga unit mobil pemadam beserta 15 personel.

Untuk sementara, penyebab aki baterai tersebut meleleh karena adanya arus tegangan listrik yang berlebih. “Saya tidak menyatakan itu korsleting listrik ya, tapi memang ada arus aliran listrik yang berlebih, sehingga menimbulkan asap di accu tersebut.

Untuk kondisi kelistrikan rumah sakit, tidak ada masalah dan gangguan,” katanya. Unit Damkar Jakarta Timur telah pergi dari lokasi lantaran sumber asap telah berhasil ditangani. Proses pemadaman dan penguraian asap dilakukan sejak pukul 21.10 WIB dan dinyatakan usai pada pukul 22.12 WIB.

(Red/yudha.R)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here